logo

Musik dalam Panduan Snapchat

Musik dapat mencerminkan emosi, meningkatkan ekspresi, mengartikulasikan perasaan, dan mendukung suasana hati Anda untuk sesaat. Itulah sebabnya kami mulai menawarkan pustaka musik (yang kami sebut, "Suara") yang dapat Anda tambahkan pada pesan foto dan video menggunakan kamera Snapchat (yang kami sebut "Snap"). Kami sudah tidak sabar melihat apa saja kreasi Anda dengan Suara, namun harap diingat bahwa penggunaan Anda harus mematuhi panduan berikut, yang merupakan pelengkap dari Ketentuan Layanan Snap.

Pengalaman musik tak berizin tidak diperbolehkan

Anda tidak diperbolehkan membuat, mengirim, atau memposting Snap menggunakan Suara yang membuat layanan mendengarkan musik atau layanan streaming video musik premium tak berizin.

Penggunaan untuk tujuan politik atau agama

Walaupun kami mendukung ekspresi diri, termasuk tentang politik dan agama, kami juga percaya bahwa musisi berhak menentukan kapan dan bagaimana hasil karya mereka dapat digunakan dalam pernyataan politik dan agama. Dengan demikian, Anda tidak diperbolehkan menggunakan Suara dalam pidato politik atau agama.

Konten Terlarang

Anda tidak diperbolehkan menggunakan Suara untuk membuat, mengirim, atau memposting Snap yang akan melanggar Ketentuan Layanan Snap, misalnya:

  • Snap yang melanggar hukum;

  • Snap yang mengancam, berisi pornografi, berupa ujaran kebencian, memicu kekerasan, atau mengandung ketelanjangan (selain menyusui atau penggambaran ketelanjangan lainnya dalam konteks nonseksual); atau kekerasan yang vulgar atau tanpa sebab; atau

  • Snap yang melanggar atau menyalahi hak orang lain termasuk, tanpa batasan, hak publisitas, privasi, hak cipta, merek dagang, atau hak kekayaan intelektual lainnya.

Karakter dasar dari hasil karya

Anda tidak boleh mengubah karakter dasar melodi atau lirik dari Suara atau membuat adaptasi dari Suara. Anda tidak boleh menggunakan Suara dengan cara yang tidak menyenangkan atau menyinggung (berdasarkan kebijakan kami semata) atau yang dapat mengekspos kami, pemberi lisensi kami, Layanan, atau pengguna lain ke segala bentuk tanggung jawab hukum atau kerugian.

Penggunaan untuk tujuan komersial tidak diperbolehkan

Suara hanya boleh digunakan untuk keperluan pribadi dan non-komersial Anda. Sebagai contoh, Suara tidak boleh digunakan untuk membuat, mengirim atau memposting Snap (atau serangkaian Snap) yang disponsori oleh, mempromosikan, atau mengiklankan merek, produk, barang, atau layanan apa pun.

Distribusi atau penggunaan tanpa izin

Snap yang menggunakan Suara hanya boleh dikirim atau diposting melalui Layanan. Anda tidak diperbolehkan mengirim, membagikan, atau memposting Snap dengan Suara pada layanan pihak ketiga. Distribusi Snap dengan Suara yang tak berizin harus tunduk pada segala undang-undang yang berlaku, termasuk undang-undang pelanggaran hak cipta, serta hak, kebijakan, dan kewenangan layanan pihak ketiga mana pun yang berlaku.

Dalam situasi di mana Suara digunakan dengan cara yang tidak mematuhi panduan ini, penggunaan tersebut dapat dihapus dari Layanan tanpa pemberitahuan kepada Anda, dan Anda dapat dituntut berdasarkan hukum yang berlaku, termasuk pelanggaran undang-undang hak cipta.   Musik yang tersedia di Suara disediakan di bawah lisensi dari pihak ketiga. Anda tidak diizinkan untuk menggunakan musik apa pun untuk tujuan penambangan teks atau data tanpa lisensi terpisah dari pemegang hak yang berlaku. Semua hak tersebut dilindungi oleh pemegang hak yang berlaku.

Jika konten Anda berisi musik selain Suara, Anda bertanggung jawab untuk mendapatkan segala lisensi dan hak yang mungkin dibutuhkan untuk penggunaan musik tersebut. Segala konten seperti itu dapat dibisukan, dihilangkan, atau dihapus jika penggunaan musik Anda tak berizin. Pelanggaran terhadap Panduan Musik ini dapat menyebabkan deaktivasi akun Snap Anda. Suara mungkin tidak tersedia di seluruh wilayah.